Monday, June 14, 2010

PLN dan Lapas Gelar Nonton Bareng


SINGKAWANG. Guna mendekatkan diri dengan masyarakat, PT PLN Cabang Singkawang dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Kota Singkawang menggelar nonton bareng pembukaan Piala Dunia 2010, Jumat (11/6) malam.

“Pengunjung dan para penggemar sepakbola di Kota Singkawang antusias menikmati pembukaan piala dunia yang kami siapkan. Diperkirakan penonton mencapai ratusan orang,” ungkap Manager PT PLN Cabang Singkawang Achmad Ismail ditemui di sela-sela nonton bareng.

Didampingi Bagian Humas PT PLN Cabang Singkawang Adnan, lebih jauh Ismail menjelaskan, nonton bareng pembukaan piala dunia bertujuan untuk mendekatkan diri dengan pelanggan. Selain itu, sepakbola merupakan olahraga yang diminati semua lapisan masyarakat, sehingga sangat disayangkan bila acara pembukaan piala dunia kali ini dilewatkan begitu saja.

Acara nonton bareng ini bertema, “Gila Bola Bareng PLN, Nonton Bareng Lebih Seru Daripada Nonton Sendiri”. Nonton bareng dimulai sejak malam opening pagelaran piala dunia. “Nonton bareng akan kita laksanakan satu kali dalam seminggu. Kita akan melihat jadwal partai pertandingan yang kita anggap seru dan menarik,” jelasnya.
Dia menambahkan, acara nonton bareng yang dilaksanakan ini juga menyiapkan doorprize menarik bagi penonton yang beruntung. Sayangnya, Ismail tidak menjelaskan jenis hadiah lain yang bakal ‘ditaburkan’. “Yang jelas kita akan memberikan kejutan pada penonton. Lihat saja nanti,” janjinya.
Tidak sekadar nonton, panitia juga menyiapkan makanan maupun minuman ringan. Dengan begitu, aura piala dunia bakal terasa di Kota Singkawang. Tak hanya PT PLN Cabang Singkawang yang menggelar nonton bareng, Lapas Kelas IIB Kota Singkawang juga mengadakan acara yang sama.

Menurut Kepala Lapas Singkawang Setia Budi Irianto, acara ini disiapkan untuk para undangan dan penghuni Lapas, “Untuk umum dan para undangan, acara nonton barengnya di luar halaman Lapas. Sedangkan bagi para napi, kami juga sudah menyiapkan nonton piala dunia di dalam Lapas,” terangnya.

Ia menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari pembinaan di Lapas. Sebab lanjutnya, semua orang harus diperlakukan sama, termasuk para napi dan tahanan. Pasti mereka juga ingin menikmati nonton piala dunia. “Makanya kami juga menyiapkan di dalam Lapas,” katanya.

Suasana nonton bareng di Lapas tak kalah meriah. Para napi merasa senang dengan disediakannya fasilitas untuk nonton piala dunia bersama. “Walaupun kami di penjara, tapi kami senang masih bisa nonton piala dunia,” ucap salah seorang napi. (oVa)

sumber : http://www.equator-news.com

No comments:

Post a Comment